Yuta Okotsu comeback di episode terakhir Jujutsu Kaisen Season 2
Yuta Okkotsu adalah karakter utama dari seri prekuel Jujutsu Kaisen 0. Dia adalah Penyihir tingkat spesial yang sebelumnya selalu diikuti kutukan dari mendiang teman masa kecilnya, Orimoto Rika.
Yuta dan Rika mungkin adalah salah satu pasangan yang kisahnya paling mengiris hati di serial ini. Rika yang menjadi ahluk kutukan setelah meninggal telah membantu Yuta menghancurkan Geto di akhir film Jujutsu Kaisen 0.
Yuta terlibat di dunia Jujutsu setelah Gojo Satoru mendaftarkannya di Tokyo Magic College. Yuta saat ini adalah siswa tahun ke-2 bersama Toge, Panda, dan Maki.
Belakangan ini, kabar bahwa Yuta akan kembali di bagian akhir season 2 menjadi salah satu topik terhangat di kalangan penggemar Jujutsu Kaisen.
Yuta Okkotsu akan kembali di final Jujutsu Kaisen season 2
Dalam prekuel movie Jujutsu Kaisen 0, Yuta menjadi pusat plot sebagai peran utama. Sebelum masuk Tokyo Magic College, Yuta dirasuki oleh almarhum teman masa kecilnya, Rika dan tanpa sadar membantai orang-orang yang tidak bersalah.
Tragedi itu membuat para Jujutsu terpaksa mengamankannya untuk melindungi orang-orang di sekitarnya.
Setelah itu, Satoru Gojo meyakinkan pihak berwenang untuk tidak mengeksekusi Yuta dan melepaskannya, namun juga membantunya mengendalikan kekuatan Rika.
Seiring berjalannya waktu, potensi Yuta mulai terlihat, bahkan Gojo mengakui jika tingkat Cursed Energy-nya kalah jika dibandingkan dengan apa yang dimiliki Yuta.
Pada satu masa Yuta menjadi pahlawan setelah berhasil mengalahkan sekaligus menggagalkan rencana jahat Geto. Sejak saat itu status penyihir tingkat spesial milikinya tidak dipertanyakan lagi.
Memasuki tahun keduanya di sekolah, Yuta pergi ke Afrika untuk berlatih bersama Miguel. Namun tak lama lagi ia bakal kembali ke Tokyo untuk menjadi penyelamat di insiden Shibuya.